Karawang,- Brand Fashion Muslim Asal Karawang Cherin Hijab menyerahkan Donasi kepada YUFAZA ( Yayasan UMIKA FATIMAH AZZAHRA), Penyerahan Donasi langsung diserahkan oleh Owner Cherin Hijab Marini Betha Cerollina (Umi Rini) dan diterima langsung oleh Pendiri YUFAZA Kang Adi Suryadi di Kantor Sekretariat Perum Telagasari Indah Blok E4 No. 5 Desa Telagamulya Kec. Telagasari Kab. Karawang.
Umi Rini mengatakan “Do’a kan kami dari team Cherin Hijab semoga selalu Istiqomah dan bisa menghadirkan produk-produk Fashion muslim yang berkualitas yang bisa menemani hari-hari Anda. Karena dari setiap pembelian produk Cherin Hijab yang anda beli ada senyum mereka”, Ahad, (28/03/2021)
Ditempat yang sama Kang Adi mengucapakan “Alhamdulillah, Syukron Katsiron untuk Cherin Hijab yang sudah mempercayakan pengelolaan Donasi kepada YUFAZA, Amanahnya Kami terima.
Semoga sukses serta berkah usahanya, dan tentunya dalam usaha ini mengandung Dakwah lewat Fashion”. Pungkasnya
Selain serah terima donasi, YUFAZA dan Cherin Hijab menyepakati kerjasama (Ta’awun), selanjutnya untuk pertemuan berikutnya kedua belah pihak akan melakukan penandatanganan MOU.
وَالْعَصْرِ . إِنَّ الْإِنسَانَ لَفِي خُسْرٍ . إِلَّا الَّذِينَ آمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ.
“Demi masa. Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran.” [QS Al-Asr: 1-3]