UMIKA.ID, Karawang,- Konflik antara Palestina dan Israel memanas dan mangagetkan dunia pada Sabtu (7/10/2023). Bak genderang perang puluhan rudal meledak di tanah Gaza, Palestina. Fasilitas umumpun hancur akibat serangan, Rumah Sakit Indonesia di Jalur Gazapun di serangan udara Israel.

Tidak hanya rumah sakit yang menjadi sasaran pengahncuran tentara penjajah Ambulance-ambulance yang sedang menjalankan misi kemanusiaan di Jalur Gaza menjadi target rudal Israel. Ambulance tersebut menderita kerusakan serius, sementara tim medis yang sedang bertugas juga mengalami luka-luka serius, bahkan rusak parah sehingga tidak bisa diperbaiki lagi.

Dalam situasi darurat yang tengah dialami oleh warga Palestina. Ambulance menjadi nyawa bagi ratusan warga Palestina yang terluka atau sakit akibat konflik dan serangan berlarut-larut.

Ambulans adalah nyawa bagi ratusan warga Palestina yang terluka atau sakit akibat konflik berlarut-larut. Mereka adalah mata dan telinga pertama di medan perang, membawa tim medis berpengalaman ke lokasi-lokasi yang membutuhkan bantuan medis secepat mungkin.

Mari sahabat bergabunglah dalam upaya kemanusiaan, bersatu dalam upaya untuk mendukung pengadaan ambulans yang sangat dibutuhkan bagi warga Palestina.  Hadiah atas semangat warga Palestina terus bertahan ditengah kondisi yang sulit.

Kang Agus setiaji dari BiCare melaporkan perolehan donasi untuk pengadaan unit ambulance palestina.

Agus lewat pesan singkat mengatakan “Bismillah… Giat BICare / Kolaborasi Komunitas Karawang Selasa 26-12-2023.
jemput donasi di Masjid Al Barokah PT. Atsumitec Indonesia”. Rabu (28/12/23).

“Alhamdulillah ini adalah donasi Ke-3 sebesar Rp. 3.365.000,- yang di kumpulkan Oleh DKM Al Barokah PT. Atsumitec Indonesia”.

“Penyerahan donasi di lakasanakan setelah kegiatan Kajian rutin Ust. Dede Yan fadl. BA Hafidzahullah di Masjid Al Barokah PT. Atsumitec. dan in syaa Allah Donasi Ke-3 Ini Di akadkan untuk pengadaan Unit Ambulance Untuk Palestina. Dan Semoga Menjadi Amal Jariyah Yang Tak terputus buat para jamaah Masjid Albarokah yang sdah menyisihkan Hartanya. Aamiin” pungkasnya