UMIKA.ID, KARAWANG– Dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1445 Hijriyah, Sinergi Komunitas Karawang (SKK) akan menggelar dan menyantuni anak yatim pada Ahad (30/7/2023) mendatang.
Kegiatan penyantunan anak yatim ini akan direncanakan di RM Indo Alam Saru, Jl. Interchange, Karawang Barat, Karawang.

Tanggapan dari Muslimah Relabaik Karawang Ummu Hasna, “Saya teringat sebuah hadis :
Rasulullah SAW bersabda: “Orang yang memelihara anak yatim di kalangan umat muslimin, memberikannya makan dan minum, pasti Allah akan masukkan ke dalam surga, kecuali ia melakukan dosa yang tidak bisa diampuni.” (HR. Tirmidzi dari Ibnu Abbas).

Oleh karena itu Menyantuni anak-anak yatim dan mengasihi para fakir miskin merupakan wujud dari sedekah, manfaat dari sedekah adalah dapat menjadikan harta kita lebih berkah dan semakin bertambah. Keberkahan harta seseorang dapat membuat hidupnya menjadi tenang, tentram dan bahagia.

Jadi program yang sudah berjalan beberapa kali ini sangat bagus sekali agar mengasah kepekaan melawan pembiaran diri saya pribadi baik dalam segi empati ataupun yang lain ,he…sesuaikan dengan motto MRB,semoga itu pun menjadi pemicu semangat bagi orang lain & berdampak baik untuk ke depan nya…
Semoga program ini terus berjalan ,lebih meluas lagi dampak nya tidak hanya di Karawang tapi bisa ke luar kota & pelosok2 lain nya….

Para komunitas yang bersinergi bisa tetap terjaga ukhuwahnya,menjadi satu kesatuan kebaikan….

Bismillah semoga Allah mudahkan & meridhoi di setiap langkah kebaikan yang kita selenggarakan”.
Baarokallohufiik

Mari dukung acara MBBY AKBAR, klik disini